2 Tesalonika 2:1-12 part 1

 Perikop yang Paulus tulis ini adalah perikop yang ditulis untuk melawan berita-berita palsu yang terseber di Tesalonika bahwa hari kedatangan Tuhan sudah tiba. Hal ini membuat jemaat Tesalonika kalang kabut dan kehilangan focus utama mereka. Oleh sebab itu Paulus menyatakan pada perikop ini bahwa semua hal mengenai datangnya Tuhan kedua kali tersebut adalah kepalsuan.

Poin pertama yang dapat kita keluarkan dari perikop ini adalah bagaimana sesuatu hal sering sekali menjadi penghalang pada hubungan kita dan Tuhan. Dalam kasus jemaat Tesalonika adalah mereka panik karena ada kabar bahwa akhir zaman akan tiba. Namun dalam zaman ini, hal pemecah konsentrasi kita ini ada berbagai macam hal, mulai dari kegiatan kita sehari-hari sampai urusan keluarga dan gereja. Sering kali hal-hal sederhana pun dapat membuat kita melupakan fokus kita yang seharusnya, yaitu bagaimana memuliakan Tuhan.

Pergeseran fokus ini merupakan hal yang serius sekali sehingga Paulus secara spesifik menyingung hal ini. Pergeseran fokus ini membuat hidup kita yang pada dasarnya tidak terarah tanpa anugerah Allah menjadi lebih tidak terarah lagi. Hidup yang terarah juga berarti hidup yang tidak memiliki tujuan. Kita harus selalu mengingat fokus hidup kita, untuk apa kita dicipta di dunia ini. Tanpa tujuan tersebut, maka hidup kita akan sia-sia belaka.


Inginkah kita menghidupi hidup yang ditebus ini sia-sia? Mari kita semua kembali mengingat betapa besarnya Tuhan dan betapa mulia Dia. Agar hidup kita boleh terus terfokus kepada hal yang benar setiap saat.

Gambar diambil dari: http://static7.depositphotos.com/1158615/682/v/950/depositphotos_6822004-Crosshair.jpg

Comments